Di Agustus 2021, MPMRent adakan TownHall dan turnamen E-sport
Dipublikasi pada:
19-08-2021
Bagikan:

Dalam perayaan ulang tahun PT Mitra Pinasthika Mustika Rent (MPMRent) ke 23 dan Hari Kemerdekaan RI ke 76, MPMRent perusahaan rental mobil kembali adakan Town Hall pada tanggal 18 Agustus 2021. Acara yang diselenggarakan secara virtual ini turut dihadiri oleh CEO MPMRent Bapak Ivan Hindarko beserta rekan-rekan MPMRent Squad yang berada di Head Office BSD dan seluruh cabang area di Indonesia.
Meski masih dalam masa pandemi, MPMRent sebagai perusahaan sewa mobil tetap menjalankan komitmennya untuk melaksanakan Town Hall Meeting demi meningkatkan engagement karyawan terhadap MPMRent dan memastikan MPMRent dapat terus memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pelanggannya.
Pada momen semangat kemerdekaan, MPMRent turut memperingati dan merayakan Hari Kemerdekaan RI ke-76 dengan menggelar turnamen e-sport antar karyawan. Turnamen ini berlangsung minggu pertama dan kedua Agustus 2021.
Dikarenakan situasi dan kondisi pandemi yang masih mewabah di Indonesia, turnamen dilangsungkan secara virtual dengan diikuti oleh seluruh karyawan MPMRent yang berada di Head Office sampai dengan seluruh cabang di Indonesia.
Adapun kegiatan lomba yang dilaksanakan; Mobile Legend, Ludo, Chest, lomba foto dan lomba video. Diharapkan kegiatan ini dapat menambah semangat serta memupuk rasa kekeluargaan dan kebersamaan antarkaryawan MPMRent.
Berita Seputar MPMRent