Rekomendasi Mall Tempat Bukber di Jakarta Selatan
Dipublikasi pada:
06-03-2024
Bagikan:

Bulan Ramadhan identik dengan aktivitas buka bersama atau bukber. Bukber menjadi ajang untuk saling temu antara teman, keluarga, maupun orang terkasih. Ada banyak pilihan tempat bukber di Jakarta Selatan yang bisa Anda kunjungi, terutama jika Anda mencari tempat yang tak hanya menyediakan makanan lezat, tapi juga suasana yang nyaman.
Buka Bersama sebagai Sarana Silaturrahmi
Sebenarnya buka bersama tak hanya aktivitas makan dan minum biasa. Dengan mengajak teman, keluarga, atau kolega, bukber juga menjadi ajang silaturrahmi. Bukber pun menjadi salah satu aktivitas menarik menjelang buka puasa, ruang temu kangen, hingga mencari suasana baru yang menarik.
Bukan hanya itu saja, bukber juga bermanfaat untuk menghilangkan stress. Hal ini bisa terjadi karena interaksi di acara buka bersama yang cair. Tidak jarang acara bukber diselingi dengan candaan, permainan, hingga obrolan seru yang bisa mengurangi beban pikiran.
Baca juga: MPM Rent Berbuka Puasa Bersama dengan Anak Yatim
Daftar Mall di Jakarta Selatan yang Cocok untuk Bukber
Menentukan tempat bukber memang menjadi langkah penting, sebab banyak tempat yang sudah dipesan jauh-jauh hari untuk acara ini. Agar Anda tak bingung memilih tempat bukber nanti, pertimbangkan dari sekarang rekomendasi berikut ini!
-
Grand Indonesia
Rekomendasi tempat bukber di Jakarta Selatan yang pertama adalah mall Grand Indonesia. Terdiri dari dua bangunan, yakni East dan West, Grand Indonesia menyediakan beraneka jenis makanan untuk buka puasa. Anda bisa memilih makanan berat, makanan ringan, kudapan, hingga makanan manis.
Berbagai pilihan makanan yang tersedia pun cukup lengkap, dari makanan western, chinese, jepang, hingga makanan lokal. Jika kurang puas dengan pilihan menu yang ada di mall Grand Indonesia, Anda juga bisa berburu kuliner di luar mall.
-
Kota Kasablanka
Selain menjadi pusat perbelanjaan, Kota Kasablanka juga memiliki gerai kuliner yang cukup lengkap. Disana Anda bisa menemukan berbagai macam restoran, dari makanan lokal hingga luar negeri. Mall ini selalu ramai di hari biasa ataupun akhir pekan, jadi sebaiknya lakukan pemesanan tempat jauh-jauh hari.
Selagi menunggu buka puasa, ada banyak kegiatan seru yang bisa Anda lakukan di Kota Kasablanka. Tempat makan untuk bukber di Jakarta Selatan ini menyediakan beragam hiburan, tempat shopping, hingga area bermain, membuatnya cocok sebagai tempat bukber yang ramah keluarga.
-
Pondok Indah Mall
Apabila Anda berdomisili di Jakarta Selatan, tentu tidak asing dengan Pondok Indah Mall atau PIM. Serupa dengan Grand Indonesia, PIM juga memiliki dua bangunan, yakni PIM 1 dan PIM 2. Meski terpisah menjadi dua bagian, Anda tak perlu khawatir dengan berbagai pilihan menu makanan yang tersedia.
Baik PIM 1 ataupun PIM 2 menyediakan pilihan menu makanan yang lengkap. Tersedia gerai atau stan makanan, restoran cepat saji, restoran keluarga, hingga toko kue. Tak hanya bersama keluarga, Anda juga bisa mengajak teman, sahabat, hingga yang terkasih untuk buka puasa di Pondok Indah Mall.
Baca juga: Sewa Mobil Jakarta Dengan Driver Atau Lepas Kunci
Tips Memilih Restoran Halal di Mall
Sebagai umat muslim, menemukan tempat bukber di Jakarta Selatan yang halal merupakan sebuah keharusan. Karena itu, pastikan Anda memilih restoran yang sudah berlogo halal sebelum bersantap. Akan lebih baik jika Anda mencari rekomendasi restoran halal terlebih dahulu sebelum berangkat.
Jangan ragu untuk menanyakan status kehalalan gerai makanan, jenis makanan, serta bahan yang digunakan apabila ragu. Dengan cara ini, Anda bisa memastikan bahwa tempat makan yang Anda kunjungi memang benar-benar halal dan sesuai syariat Islam.
Dibandingkan dengan tempat lainnya, mall memang jadi salah satu opsi terbaik untuk tempat bukber di Jakarta Selatan. Tak hanya mudah dijangkau, mall juga menyediakan pilihan makanan dan aktivitas yang menarik di dalamnya.
Berita Seputar MPMRent