MPM Logo

Jaringan Kami

Kontak

Berita

Karir

Tentang Kami

whatsapp icon

Ketahui Pengertian Torsi dan Tenaga pada Spesifikasi Mobil Anda Sekarang

Dipublikasi pada:

24-02-2022

Bagikan:

news-image

Dalam data spesifikasi mobil yang terdapat pada brosur atau dari pemberitaan otomotif, kita mungkin sering menemukan istilah torsi dan tenaga. Kedua komponen ini dapat digunakan untuk menggambarkan kemampuan yang dimiliki oleh mesin kendaraan. Maka dari itu kita perlu mengenal Pengertian Torsi dan Tenaga pada Spesifikasi Mobil terlebih dahulu untuk mengenal kendaraan dengan lebih baik lagi.

Sebenarnya satuan torsi dan tenaga di setiap negara ini berbeda-beda, ada yang menggunakan PS dari bahasa Jerman (Pferdestärke) atau Horse Power (HP) untuk tenaga. Di Indonesia sendiri menggunakan istilah DK (daya kuda) atau TK (tenaga kuda) dalam menggambarkan istilah Torsi dan Tenaga. 

Torsi sendiri dapat dihitung dengan menggunakan satuan Newton Meter (Nm), Kilogram meter (Kgm), ataupun dengan menggunakan pound feet. Yang biasa digunakan untuk kendaraan di Indonesia diantaranya adalah Nm atau Kgm, semuanya tergantung pada standar spesifikasi pada masing-masing pabrikan mobil.

Lantas, apa Pengertian Torsi dan Tenaga pada Spesifikasi Mobil sebenarnya?

Pengertian Torsi

Torsi merupakan gaya dorong yang dapat diproduksi oleh mesin. Contoh pada pemakaian sehari-hari adalah kemampuan untuk memutar kunci ring yang dipengaruhi oleh jarak dan juga panjang gagang. Semakin panjang gagangnya, maka tenaga manusia yang dibutuhkan dalam memutar mur ataupun baut semakin ringan untuk dilakukan oleh semua kalangan. Menarik bukan?

Sederhananya, torsi yang dihasikan oleh gerakan tangan akan semakin besar. pada mesin kendaraan, proses pembakaran akan menghasilkan gaya yang berfungsi untuk mendorong piston. Kemudian proses tersebut akan mendorong poros engkol ke jarak tertentu sesuai kebutuhan. Piston dan juga poros engkol nantinya dapat menghasilkan gaya putar atau yang biasa disebut dengan istilah torsi. 

Torsi pada silinder sendiri akan dipengaruhi oleh panjang langkah atau stroke dalam mesin. Semakin panjang langkahnya, maka torsi yang akan dihasilkan pun akan menjadi lebih besar. di dalam mesin mobil, torsi yang ditransfer ke roda dapat dimanipulasi atau diubah sesuai dengan susunan pada gigi transmisi yang dilakukan oleh pengemudi. 

Pengertian Tenaga

Para pengemudi tentunya harus mengenal Pengertian Torsi dan Tenaga pada Spesifikasi Mobil dengan baik. Setelah mengenal torsi, mari kita mengenal pengertian dari tenaga. Tenaga sendiri adalah nilai yang menunjukkan ketika suatu gaya di lakukan oleh mesin. Dalam hal ini torsi akan dikalikan dengan putaran mesin akan menghasilkan tenaga.

Semakin cepat putaran yang dimiliki mesin, maka tenaga pun akan semakin besar pula. Sederhananya, semakin cepat poros engkol berputar dengan gaya sama, akan memperbesar gaya yang dihasilkan oleh mesin. Sebuah mobil dengan tenaga yang lebih besar daripada torsi umumnya dapat melaju lebih cepat. Mengapa demikian? Hal tersebut dikarenakan akan membuat mobil memiliki akselerasi dan kecepatan.

Setelah mengetahui pengertian diantara keduanya, manakah yang lebih baik untuk dipilih? Tenaga atau torsi? Hal ini pastinya perlu disesuaikan oleh kebutuhan kendaraan Anda. sebab setiap spesifikasi pada mobil akan memiliki torsi dan tenaga yang berbeda. jadi harus disesuaikan dengan kebutuhan agar bisa digunakan secara maksimal oleh setiap pengendara. 

Hal ini tentunya harus dipahami dengan cara mempelajari fungsi dari torsi ataupun tenaga dalam mobil. Contohnya untuk kendaraan seperti pada mobil balap atau mobil sport. Umumnya mobil tersebut membutuhkan tenaga yang tinggi karena bertujuan untuk mencapai kecepatan tertinggi untuk dilakukan. Sedangkan bila Anda ingin menggunakan kendaraan pribadi untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, maka bukan kecepatan tertinggi yang perlu dicapai. 

Anda tentunya dapat berkendara dengan beban lebih berat setiap harinya, salah satunya adalah mengangkut penumpang untuk pergi ke suatu tempat. Oleh karenanya hal tersebut lebih tepat jika menggunakan mobil dengan torsi besar. dengan demikian gaya penggerak yang akan dihasilkan pun menjadi lebih kuat.

Fungsi utama dari tenaga pada kendaraan adalah untuk menghasilkan kecepatan sesuai dengan waktu dan juga jarak tempuh yang dimiliki. Sedangkan fungsi dari torsi untuk mobil adalah menggerakan piston dan poros agar dapat menghasilkan tenaga ataupun laju mobil ketika digunakan.

Apa yang perlu dilakukan untuk mencapai kecepatan tinggi saat berkendara? Ini dia hal-hal yang perlu Anda lakukan untuk mendapatkan tenaga yang besar pada mobil:

  • Modifikasi knalpot

  • Menggunakan saringan udara yang lebih besar

  • Mengganti busi dan bahan bakar yang akan digunakan

  • Mengurangi beban dalam mobil

Torsi dan tenaga pastinya memiliki peran penting pada kendaraan. Jadi pastikan Anda merawat mobil dengan baik untuk mendapatkan performa terbaik saat mengendarainya. Dengan demikian pengalaman berkendara pun jadi lebih menarik untuk dilakukan tanpa perlu merasa takut mengalami kendala ketika dilakukan.

Dapatkan informasi Pengertian Torsi dan Tenaga pada Spesifikasi Mobil yang menarik dan lengkap sekarang hanya di MPM Rent https://www.mpm-rent.com/id/ sekarang juga.

Berita Seputar MPMRent

news image

Article

Info Lengkap dan Daftar Harga Rental Mobil Bekasi 2024

news image

Article

Info Lengkap Rental Mobil Semarang Murah 2024

news image

Tips & Trick

Cara Menghidupkan Mobil yang Tidak Bisa Distarter

news image

Article

Daftar Mobil Yang Ada Sunroof Paling Populer Di Indonesia

news image

Article

Apa itu SPKLU PLN Charging Station

news image

Article

Pentingnya Memahami Aturan dan Tanda Keselamatan

news image

Article

Sewa Mobil Innova Surabaya - Lepas Kunci Atau Dengan Sopir

news image

Tips & Trick

Jenis-Jenis Rambu Lalu Lintas

news image

Article

Rental Mobil Bogor - Harga Sewa

news image

Article

Sewa Mobil Surabaya - Rental Murah Bulanan Maupun Harian

news image

Article

Pengertian dan Fungsi Radiator

news image

Tips & Trick

Tips Membeli Alat Cuci Mobil Terbaik

news image

Article

Harga Sewa Rental Mobil Berdasarkan Jenis Mobil dan Durasi

news image

Article

Silaturahmi Lebaran Lebih Mudah dengan Sewa Mobil

news image

Tips & Trick

Rekomendasi Mall Tempat Bukber di Jakarta Selatan

PT Mitra Pinasthika Mustika Rent


mpm-logo-footer

Sunburst CBD Lot II No. 10

Jl. Kapten Soebijanto Djojohadikusumo

BSD City, Tangerang 15322, Indonesia

Telp: +62 21 5315 7668

Fax: +62 21 5315 7669

Tentang KamiSewa MobilFAQHubungi KamiKebijakan Privasi

Contact Center

Ikuti Kami

©2024 PT Mitra Pinasthika Mustika Rent

All Rights Reserved

©2024 PT Mitra Pinasthika Mustika Rent. All Rights Reserved