MPM Logo

Jaringan Kami

Kontak

Berita

Karir

Tentang Kami

whatsapp icon

Step Perawatan Cuci Mobil Sendiri yang Baik dan Benar, Anda Harus Tahu!

Dipublikasi pada:

29-05-2022

Bagikan:

news-image

Mencari step perawatan cuci mobil sendiri yang baik dan benar? Jika belum, artikel ini akan memberikan informasi kepada Anda. Cara mencuci mobil harus cepat dan tepat agar penampilannya bersih dan mengkilap. Bahkan mobil akan terlihat baru jika perawatan yang dilakukan tepat.  

Saat memiliki kendaraan, sudah menjadi kewajiban pemilik untuk bisa menjaga kebersihan. Selain mobil bersih, ada manfaat lainnya yang bisa Anda dapatkan seperti menjaga kondisi cat kendaraan. Cat mobil memiliki pori-pori di permukaan. Jika jarang dicuci, pori-pori akan tertutup kotoran dan semakin sulit dibersihkan. Meski demikian, pencucian mobil tidak boleh sembarangan lho, yuk simak step perawatan cuci mobil sendiri yang baik dan benar berikut ini!

Siapkan Peralatan Lebih Dahulu

Mencuci mobil tidak bisa dilakukan secara sembarangan karena mobil bisa mengalami gangguan. Masalah yang paling umum adalah body mengalami baret sehingga muncul bercak dan mengganggu pada eksterior kendaraan. Untuk menghindari hal itu, Anda hanya perlu menyiapkan peralatan yang dibutuhkan misalnya lap atau chamois, sabun khusus cuci mobil, lap microfiber, ember, sikat kecil dan sebagainya. Selain peralatan umum, akan lebih baik jika menggunakan air yang mengalir agar proses pencucian mobil bisa dikerjakan menjadi lebih cepat.

Lap dengan Chamois yang Bersih

Selanjutnya Anda bisa lap body mobil dengan lap yang bersih. Fungsi lap sebelum bodi mobil dibasahi dengan air adalah membuat kotoran tidak menempel pada bodi mobil dan menempel pada lap. Kotoran yang melekat saat terkena air justru akan membuat bodi mobil terlihat semakin kotor. 

Basahi Bodi Mobil dengan Air Bersih

Step perawatan cuci mobil sendiri yang baik dan benar selanjutnya adalah basahi bodi mobil dengan air bersih. Jika kotoran yang menempel sudah diangkat Anda hanya tinggal memperhatikan kotoran atau debu yang tidak bisa terangkat hanya dengan lap biasa.

Ada tips penting yang perlu Anda ketahui saat membasahi bodi mobil Anda. Tips tersebut adalah pencucian dengan air bersih terutama tekanan tinggi tidak boleh menyemprot body mobil dengan cara frontal. Anda bisa melakukannya dengan cara menyamping. Mengapa demikian? Hal itu karena menyemprot body mobil dengan air yang memiliki tekanan tinggi bisa menyebabkan bodi mobil menjadi penyok, bahkan bisa menyebabkan mobil menjadi lecet karena ada gesekan yang keras antara air dengan kotoran yang menempel di permukaan.

Bersihkan dengan Sabun Khusus

Step perawatan cuci mobil sendiri yang baik dan benar selanjutnya adalah bersihkan mobil dengan sabun khusus cuci mobil. Jangan pernah menggunakan sabun lainnya karena akan menyebabkan cat mobil Anda menjadi bermasalah seperti kusam dan mengelupas. Nah, untuk membersihkan body mobil dengan melakukan mulai dari bagian atas kemudian lanjut ke bagian bawah. Cara ini lebih cepat untuk melunturkan kotoran yang menempel pada body mobil.

Cuci Ban dan Detail Lainnya

Yang sering dilupakan adalah bagian ban dan detail lainnya. Ban jika tidak dibersihkan akan menyebabkan mobil Anda terlihat kotor dan kumuh. Salah satu penopang tampilan mobil agar terlihat apik adalah kondisi ban dan peleknya. Oleh sebab itu jangan lupa untuk membersihkan bagian ini saat mencuci mobil. Anda cukup menggunakan lap supaya tidak melukai pelek. 

Anda bisa membersihkan bagian depan sampai sela-sela agar tampilan keseluruhan mobil Anda terlihat bersih. Banyak pemilik mobil yang menyemir dinding ban mobil dengan harapan bisa mendapatkan kesan wet look. Memang hal itu ada benarnya, namun banyak pihak yang tak menyarankannya. Mengapa demikian? Hal itu karena berpotensi menyebabkan dinding ban lebih getas atau keras. Detail mobil lain juga mesti diperhatikan seperti wiper, spion, antena, grill, lampu-lampu dan handle pintu.

Bilas dan Keringkan Mobil dengan Benar

Setelah mobil bersih, Anda perlu membilas dengan cepat dan benar. Yang harus diingat adalah lakukan dengan air bersih yang mengalir jika tidak pencucian yang Anda lakukan menjadi sia-sia.  Anda bisa membilas bagian atas body mobil, kaca hingga ban. Selain itu, perhatikan detail pada eksterior kendaraan. 

Anda bisa menyelesaikan proses pembilasan kemudian keringkan body mobil dengan menggunakan lap chamois yang sudah Anda siapkan.  Ada baiknya Anda menggunakan lap yang berbeda dengan yang dipakai untuk membersihkan body mobil di tahap selanjutnya agar kotoran tidak berpindah ke body mobil Anda. 

Perawatan cuci mobil tidak bisa dilakukan dengan sembarangan karena cara yang salah hanya akan membuat body dan cat mobil mengelupas bahkan terlihat kusam. Tentu Anda tidak mau kan mobil terlihat lawas karena perawatan yang salah? Anda bisa melakukan beberapa step perawatan cuci mobil sendiri yang baik dan benar di atas, namun jika Anda masih merasa ragu dengan perawatan sendiri yang dilakukan di rumah Anda bisa menggunakan jasa MPM Rent, perusahaan rental yang satu ini tidak hanya melayani rental mobil saja namun juga melayani pelayanan transportasi yang menyeluruh, seperti layanan sopir pribadi, layanan keamanan bahkan layanan kebersihan, yuk hubungi MPM Rent untuk informasi lebih lanjut.

Berita Seputar MPMRent

news image

Tips & Trick

Sering Nyetir Mobil di Malam Hari? Baca Tips Berikut Agar Selamat Sampai Tujuan!

news image

Article

Berapa Denda Yang Harus Dibayar Karena Telat Bayar Pajak Mobil

news image

Article

Sewa Mobil Murah di Jakarta dengan Sopir dan Lepas Kunci

news image

Article

Jenis Mobil Sport Toyota Paling Legendaris

news image

Article

Fungsi Airbag Pada Mobil dan Jenis-Jenis Air Bag!

news image

Article

Cara Kerja Alat & Sistem Pendingin Mesin Mobil Untuk Mencegah Overheating

news image

Tips & Trick

Cara Jumper Aki Mobil Yang Benar! Berikut Langkah - Langkahnya!

news image

Tips & Trick

Cara Cek Pajak Kendaraan Jakarta Secara Online Terbaru

news image

Article

Libur Lebaran 2024 Mulai Tanggal Berapa? Yuk Sewa Mobil Buat Liburan!

news image

Article

Mau Ganti Minyak Rem Mobil? Bingung Di mana Letaknya?

news image

Article

Macam-Macam Pelanggaran Lalu Lintas Yang Paling Sering Dilakukan Pengendara

news image

Article

Fungsi Talang Air Pada Mobil Yang Perlu Anda Ketahui

news image

Article

Info Lengkap dan Daftar Harga Rental Mobil Bekasi 2024

news image

Article

Info Lengkap Rental Mobil Semarang Murah 2024

news image

Tips & Trick

Cara Menghidupkan Mobil yang Tidak Bisa Distarter

PT Mitra Pinasthika Mustika Rent


mpm-logo-footer

Sunburst CBD Lot II No. 10

Jl. Kapten Soebijanto Djojohadikusumo

BSD City, Tangerang 15322, Indonesia

Telp: +62 21 5315 7668

Fax: +62 21 5315 7669

Tentang KamiSewa MobilFAQHubungi KamiKebijakan Privasi

Contact Center

Ikuti Kami

©2024 PT Mitra Pinasthika Mustika Rent

All Rights Reserved

©2024 PT Mitra Pinasthika Mustika Rent. All Rights Reserved